Rabu, 07 November 2018

Alat Kesehatan


SPESIALIT DAN ALAT KESEHATAN 



Almitra Fitriningtyas
M16030008



PROGRAM STUDI DIII FARMASI
SEKOLAH TINGGI ILMU KESEHATAN MADANI
YOGYAKARTA
2018


Alat Pembalut 
Merupakan alat untuk membalut, menutupi sesuatu, biasanya luka pada tubuh kita. Yang termasuk golongan alat pembalut adalah : 
1.       Plester

Plester adalah bahan yang digunakan untuk pemakaian luar, terbuat dari bahan yang dapat melekat pada kulit dan menempel pada pembalut. Plester berguna melindungi luka dari terbentur, rusak, dan kotor. Plester biasanya ditutupi oleh tenunan, plastik, atau karet lateks yang memiliki kemampuan rekat. Meskipun terdapat banyak variasi plester dengan fungsi perlindungan, terdapat pula jenis yang khusus untuk kesempatan tertentu, seperti untuk kedokteran, olahraga, pemegang makanan, dan rehabilitasi. Plester yang berfungsi menyebarkan pengobatan ke kulit alih-alih melindungi luka disebut plester transdermal. Plester terbagi atas 4 golongan yaitu : autoclave tape, sutures tape, medicinal tape, dan surgical tape. 
a.      Autoclave tape


Plester ini mengontrol keadaan mesin sterilisasi, untuk membedakan kemasan atau alat mana yang telah mengalami proses sterilisasi dan mana yang belum (sebagai indikator).
Pada suhu 121°C plester ini berubah warna :
5 menit pertama       : 50% warna yang berubah
15 menit                     : 90% warna yang berubah
20 menit                    : 100% warna yang berubah (putih menjadi coklat). 
a.      Sutures tape

Merupakan plester yang digunakan untuk menutup luka dikulit.
b.      Medicinal tape

Merupakan plester obat, dimana plester ini mengandung obat. Misalnya salonpas.
c.       Surgical tape

Merupakan plester yang digunakan dalam pembedahan, yang tidak meninggalkan residu dan tidak menimbulkan rasa sakit apabila dilepaskan setelah menempel dan tidak menyebabkan gatal-gatal serta alergi, seperti : Micropore, Durapore, Transpore, dan Blenderm
2.     GAAS (Kasa)
GAAS atau kain GAAS berasal dari bahasa Belanda yang kini diterjemahkan dalam bahasa Indonesia menjadi kasa atau kain kasa. GAAS berbentuk seperti kawat ram, yaitu berlubang-lubang kecil dengan ukuran beragam, yang termasuk golongan GAAS adalah :
a.      GAAS Steril (Kasa Hidrofil Steril)
GAAS steril atau kasa hidrofil steril yang paling banyak digunakan adalah dari ukuran 18 X 22 cm. Biasanya dijual dalam kemasan dus berisi 16 lembar. Kegunaannya adalah untuk menutupi luka-luka untuk menghindarkan kontaminasi. Cara penggunaannya dengan menggunakan plester dilekatkan pada tubuh.
b.      Dressing (Penutup luka = Wound dressing)

      Istilah nama dressing sebenarnya berarti verbant atau perban, hanya saja yang digolongkan dalam GAAS ini yang mempunyai ukuran pendek, sedangkan pada masyarakat umumnya dengan perban adalah yang panjang.
d.      GAAS yang berisi bahan obat

Dalam perdagangan dikenal sofratulle, Daryantulle, Bactigras, dll. 
3.     Perban
Merupakan kain pembalut grass dalam bentuk rol-rolan yang panjang dan digunakan untuk membalut luka. Berwarna putih. Yang termasuk golongan perban yiatu :
a.      Kasa hidrofil (Bandage gauze)

Dalam bahasa inggris kasa hidrofil disebut Bandage gauze. Bentuknya berupa gulungan kain kasa yang panjang, ukuran lebarnya 75 cm dan panjangnya 42 yard. Adapula yang berupa gulungan kecil dengan ukuran 4X3, 4X4, 4X5, dst. Gulungan atau rol yang kecil ini dikenal masyarakat dengan nama sehari-hari “Perban”.
b.      Pembalut elastis (Elastic bandage)

Dalam bahasa inggris disebut Elastic bandage. Pembalut elastis digunakan untuk membebat daerah pergelangan dan persendian yang mengalami cedera dalam. Cedera yang dimaksud adalah keseleo, terkilir, patah tulang, persendian lepas, dsb.
c.       Pembalut yang mengandung obat

Pabrik seton memproduksi pembalut yang mengandung obat, diantaranya Zincaband (mengandung pasta zinci), Ichtaband (mengandung pasta zinci dan ichtamol)
d.      Pembalut leher

Digunakan untuk menopang kepala dan membatasi gerak dari cervical vertebre (tulang leher)
e.      Pembalut gips (Plaster of Paris)

Digunakan untuk penderita patah tulang. Pembalut ini disebut juga Plaster of Paris, sebelum pasien diberi pembalut gips, maka bagian tubuh tersebut diberi lapisan kain yang terbuat dari bahan non woven yang dikenal dengan nama velband, softband. 
Alat Perawatan 
Merupakan alat yang digunakan untuk merawat pasien baik dirumah maupun dirumah sakit. Yang termasuk golongan alat perawatan adalah :
a.      Warm Water Zak/Hot Water Bottle

Berupa kantung dari karet dengan tutup diujungnya, diisi air panas. Berfungsi untuk kompres panas
b.      Ijskap/Eskap/Ice Bag

Berupa kantung dari karet dengan tutup ditengahnya, diisi pecahan es batu. Fungsinya untuk kompres dingin.
c.       Skin Tranction Kit

d.      Merupakan perlengkapan yang digunakan untuk mencegah imobilisasi persendian yang terluka atau meradang, atau pada patah tulang/dislokasi tulang. Dilengkapi dengan elastik bandage dan tali untuk menggantung kaki atau mengikatnya agar tidak berubah tempat. Tersedia untuk dewasa dan anak-anak.
e.      Kruk/Crutches

Merupakan tongkat penyangga tubuh yang digunakan pada pasien yang mengalami gangguan/cedera/pasca operasi pada kaiknya. Terbuat dari bermacam-macam bahan seperti kayu, aluminium, dan campuran kayu dan logam.
f.        Breast Pump/Pompa Susu

Digunakan untuk membantu memompa air susu keluar dari buah dada wanita yang sedang menyusui dikarenakan produksi air susunya terlalu banyak.
g.      Windring/ Air Cushion

Berupa alat yang terbuat dari karet berbentuk lingkaran seperti ban mobil, diameter dalam 13.5 cm dan diameter luar 40 cm. Berfungsi sebagai tempay duduk pada penderita wasir/ambeien. 
Alat Penampungan
Yang dimaksud dengan alat penampungan adalah alat untuk menampung darah, untuk menampung air kencing, dan untuk menampung feses. Yang termasuk golongan alat penampungan adalah :
a.      Blood bag

Berfungsi untuk menampung darah. Umumnya terbuat dari plastik PVC dan berupa kantong
b.      Urine bag

Berfungsi untuk menampung kencing
c.       Colostomy bag

Berfungsi untuk menampung feses, cairan dan gas yang keluar dari lubang usus buatan hasil pembedahan melalui otot dan kulit perut. Hal ini dilakukan untuk mengganti fungsi normal dari rektum.
Hospital Wares/Utensils
Yang termasuk golongan ini adalah alat-alat yang digunakan dirumah sakit yang sehari-hari digunakan sebagai penunjang dalam pelayanan kesehatan pasien.
1.       Alat yang digunakan untuk melayani pasien
a.      Urinal
                                                     Male urinal
                                                    Female urinal 
Ada 2 jenis urinal yaitu urinal laki-laki dan urinal wanita. Digunakan sebagai tempat kencing untuk pasien.
b.      Bedpan/Steakpan

Digunakan sebagai tempat feses.
c.       Spitting Mug

Digunakan untuk tempat ludah atau riak.
d.      Pus Basin

Digunakan sebagai tempat untuk membuatng kapas bekas, nanah, dan muntahan.
2.      Alat yang digunakan untuk tempat/perawatan alat-alat lainnya
a.      Instrument Tray/Instrumen Bak

Digunakan untuk menaruh dan menyimpan alat-alat bedah.
b.      Thermometer Jar

Digunakan untuk menaruh termometer.
c.       Forceps Jar

Digunakan untuk menaruh pinset, klem, dan tang.
d.      Dressing Jar

Digunakan untuk menaruh dan menyimpan pembalut-pembalut.
e.      Dressing sterilizing drum dan Dressing sterilizing case

Digunakan sebagai tempat untuk mensterilkan pembalut-pembalut. 
Catheters
Merupakan sebuah pipa kosong yang terbuat dari logam, gelas, karet, plastik yang cara penggunaannya adalah untuk dimasukkan kedalam rongga tubuh melalui saluran. 
1.       IV Catheter

Merupakan catheter yang dimasukkan kedalam pembuluh vena. Kegunaannya berlaku sebagai vena tambahan (perpanjangan vena) untuk pengobatan IV jangka lama yang lebih dari 48 jam. Pembedahan dengan wing needle bila digunakan lebih dari 48 jam akan menimbukan thrombosis, karena wing needle terbuat dari logam.
2.      Non IV Catheter
a.      Nelaton Chateter

Merupakan catheter yang digunakan untuk buang air kecil
b.      Balloon Catheter

Digunakan untuk pengambilan urin dalam sistem tertutup, bebas dari udara dan polusi sekitarnya. Biasanya dihubungkan dengan suatu urinometer dan suatu urine bag untuk keperluan pemeriksaan klinis.
c.       Condom Catheter

Digunakan untuk menghubungkan penis dengan urine bag melalui ujung tubenya, terutama pada pasien yang suka buang air kecil dengan tidak sadar
d.      Feeding Tube


Digunakan untuk memasukkan cairan makanan melalui mulut/hidung.
e.      Rectal Tube

Digunakan untuk mengeluarkan gas-gas dari usus, untuk membersihkan rectum. Biasanya ujung yang satu dimasukkan kedalam anus dan ujung yang dahulu dihubungkan dengan spuit glyserin.
f.        Stomach Tube/Maag Slang/Maag Sonde

Digunakan untuk mengumpulkan getah lambung, untuk membilas/mencuci isi perut, untuk pemberian obat-obatan.
g.      Suction Catheter/Mucus Extractor
Digunakan untuk menyedot lendir dari trachea bayi yang baru lahir, untuk menyedot cairan amnionik.
Jarum Suntik
Jarum suntik atau injection needles digunakan untuk menyuntik dan tentunya setelah digabung dengan alat suntik (spuit/syringe). Yang termasuk dalam kelompok jarum suntik adalah :
a.      Jarum Suntik yang Umum

Dalam perdagangan ukuran besar kecilnya jarum ditentukan dengan nomor-nomor, makin besar nomornya, semakin kecil diameter jarum suntiknya.
b.      Jarum Suntik Gigi

Jarum suntik gigi buatan pabrik Terumo berujung 2 dan alat suntiknya juga agak berbeda karena obatnya harus dalam suatu tempat tertentu yang disebut catride.
c.       Jarum Suntik Spinal

Digunakan untuk lumbal punctie dalam bahasa inggris disebut spinal needle
d.      Jarum Suntik Bersayap

Kegunaannya berlaku sebagai vena tambahan atas perpanjangan vena dari tubuh kita untuk pengobatan IV jangka lama atau yang terputus-putus.
Alat Semprit
Merupakan alat untuk menyuntik (spuit/syringe). Terdiri dari tiga bagian yaitu silinder berkala, tutup, tempat menempel jarum pada ujungnya dan piston dengan pegangannya. Alat semprit ini dibuat dari gelas semuanya, gelas dan metal, plastik semuanya, dan metal dan semuanya. Terdapat pula alat semprit khusus untuk pemakaian yang khusus pula, antara lain :
a.      Tuberculin Syringe

Digunakan untuk menyuntikkan tuberculin, disebut mantoux test. Alat ini berkapasitas volume 1 ml dengan skala sampai 0,01 ml.
b.      Glyserin Syringe

Umumnya terbuat dari logam (stainless steel). Bentuknya seperti alat suntik biasa, hanya saja kapasitas volumenya lebih besar yaitu 30 ml, 50 ml, dan 100 ml. Ujung kanul agak melengkung kebawah dengan ujung berkepala.
c.       Insulin Syringe

Digunakan khusus untuk menyuntikkan insulin. Kapasitas volumenya 1,0 ml. Hanya saja pembagian skalanya berbeda. 


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Alat Kesehatan